REKOMENDASI.CO – Berikut adalah beberapa rekomendasi velg Vario ratusan ribu hingga jutaan. Vario menjadi salah satu motor yang memiliki banyak peminat. Salah satunya dari segi desainnya yang cukup baik, sehingga orang-orang tertarik untuk membelinya. Selain itu, Vario juga menjadi salah satu motor yang keren ketika sudah kalian modifikasi.
Ada beberapa bagian yang mungkin bisa kalian modifikasi seperti velg. Ada yang kurang suka dengan velg original bawaan pabrik. Sehingga, mereka lebih memilih untuk menggantinya yang lebih keren. Harganya pun bervariatif mulai dari ratusan ribu hingga jutaan. Setiap orang memiliki selera tersendiri terkait velg yang ingin mereka beli sesuai keinginan.
Rekomendasi Velg Vario Ratusan Ribu Hingga Jutaan
- King Speed
Rekomendasi velg Vario yang pertama adalah King Speed. Untuk mendapatkannya, kalian perlu merogoh kocek sekitar Rp14 jutaan. Terdapat tiga pilihan warna yaitu gold, black, dan orange. Velg yang satu ini memiliki keunggulan tersendiri yaitu sudah forged.
Model yang satu ini sempat viral di media sosial, yakni ditawarkan oleh RD Matic Shop, pelek asal Vietnam yang sudah menggunakan teknik forged. Kelebihannya yaitu model tersebut bisa ditempa dan bobotnya enteng serta kuat, sehingga banyak pembalap yang menggunakan velg tersebut.
- X-Mode
X-Mode merupakan salah satu jenis velg yang berasal dari Vietnam. Model velg yang satu ini palang 5 yang tidak terlalu lebar. Sehingga terkesan lebih melebar dan ringan . Menggunakan velg yang satu ini pastinya akan membuat tampilan Vario kalian semakin elegan. Bahannya terbuat dari aluminium lalu ikuti CNC. Terdapat tiga macam pilihan warna yaitu merah, hitam, dan orange. Untuk mendapatkan velg yang satu ini, kalian perlu merogoh kocek sekitar Rp5 jutaan.
- RCB
RCB atau Racing Boy juga menjadi salah satu velg favorit banyak orang yang menggunakan Vario. Tipe ini akan membuat tampilan motor menjadi lebih keren. RCB tipe SP522 kini menjadi salah satu series yang sedang hits di kalangan pencinta Honda Vario. Untuk mendapatkan velg yang satu ini, kalian bisa merogoh kocek sekitar Rp1,5 jutaan.
RCB memiliki berbagai macam tipe, yakni SP S22 dan SP811. Tipe SP 522 merupakan model palang 5 yang sedang hits. Sementara yang tipe 811 merupakan model palang lurus, ada yang palang 8 dan 10. Bagi kalian yang tertarik bisa membeli velg motor yang satu ini.
- VROSSI
Rekomendasi velg untuk motor Vario yang selanjutnya adalah VROSSI. Tipe yang satu ini akan membuat penampilan Vario kalian semakin elegan. Salah satu tipe yang sedang populer untuk Vario adalah Venom Onyx lebar 1.85 dan 2.15. Velg yang satu ini harganya cukup terjangkau, kalian cukup merogoh kocek senilai Rp775 ribu sudah bisa mendapatkannya.
Rekomendasi Velg Vario
Dari beberapa rekomendasi velg Vario ratusan ribu hingga jutaan, kalian bisa menentukan sendiri sesuai keinginan. Jika memiliki budget yang cukup, maka pilih velg yang mahal. Selain itu, kalian bisa memilih yang paling terjangkau harganya bila memiliki budget minim.
Namun kalian juga harus memperhatikan desainnya karena setiap orang memiliki kesukaan yang berbeda-beda. Harga dan kualitas menjadi faktor penting yang harus kalian perhatikan.
Untuk mendapatkan velg tersebut, kalian bisa membelinya di toko otomotif langsung. Atau bisa membelinya secara online melalui toko online terpercaya seperti Shopee, Tokopedia, dan lain sebagainya. Tentukan sendiri terkait velg yang kalian inginkan agar motor Vario kalian menjadi lebih keren.