Rekomendasi Sisir Bayi yang Aman Bagi Buah Hati Tercinta

blank

Rekomendasi.co – Pemakaian sisir pada bayi adalah salah satu hal yang harus sangat kalian perhatikan terutama yang baru saja memiliki buah hati. Pasalnya rambut dan kulit bayi itu masih sangat halus dan lembut. Untuk itu silahkan simak uraian tentang rekomendasi sisir bayi berkut ini.

Rekomendasi Sisir Bayi yang Aman Bagi Buah Hati Tercinta

blank

Berikut beberapa nama brand sisir bayi yang bisa jadi referensi karena aman untuk rambut si buah hati:

1. Little Baby

Untuk sisir bayi yang pertama berasal dari brand Little Bayi. Sisir bayi milik Little Baby ini berbentuk brush yang super lembut sehingga nyaman untuk bayi gunakan.

Bulu brush yang berasal dari nilon super akan sangat aman bagi kulit kepala bayi dan bayi juga merasa nyaman.

2. Dodo Brush and Comb

Berikutnya ada Dodo Brush and Comb, yang memiliki dua macam sisir sekaligus sehingga dapat kalian gunakan dalam jangka waktu yang lama.

Untuk sisir yang bagian geriginya rapat, dapat kalian gunakan saat rambut bayi masih sangat halus dan tipis. Sedangkan sisir yang yang memiliki gerigi yang agak jarang, dapat kalian gunakan ketika rambut di kepala bayi Kalian telah mulai tumbuh lebih lebat.

3. Pigeon Comb and Hair Brush Set

Set sisir bayi dari Pigeon ini berisi dua macam sisir. Yaitu jenis comb dan brush dengan bentuk yang lucu. Sisir bayi ini sengaja hadir dengan desain berbentuk binatang yang menggemaskan dan warna menarik. Hal tersebut bertujuan agar bayi mau  menyentuhnya, sehingga dapat merangsang motoriknya.

4. Pumpee Baby Brush & Comb Set

Jika kalian menginginkan rambut bayi tak hanya akan rapi, tetapi juga lebih bersih maka pilihlah Pumpee Baby Brush & Comb Set.

Sisir bayi yang satu ini sengaja hadir dengan desain secara khusus baik bentuk maupun bahan dasar pembuatnya. Hal itu demi menjalankan fungsinya secara maksimal yaitu dapat mengangkat debu atau kotoran yang menempel di pada rambut halus bayi.

5.  3 in 1 Comb Set & Training Toothbrush

3 in 1 Comb Set & Training Toothbrush ini merupakan jenis sisir bayi yang memiliki fungsi 3-in-1. Di bagian sisir, sengaja berdesain dengan suara gemerincing yang akan dapat merangsang pendengaran bayi. Sedangkan pada bagian lainnya dari sisir terdapat sikat gigi bayi.

6. Mothercare Baby Grooming Set

Rekomendasi sisir bayi berikutnya adalah Mothercare Baby Grooming Set. Sesuai dengan namanya, maka produk ini menyediakan alat perawatan bagi bayi mulai dari perawatan rambut, perawatan gigi serta juga perawatan bagi kuku bayi.

Produk ini sengaja hadir dengan kualitas bahan yang premium agar tidak mudah rusak sehingga awet dan tahan lama. Sedangkan untuk warna, keseluruhan produk sengaja menggunakan nuansa putih agar terlihat bersih dan higienis.

7. Kidsme Curve Comb and Brush Set

Kidsme Curve Comb and Brush Set, yang terkenal akan kekukan gagang sisirnya. Lekukan gagang sisir Kidsme ini memang punya desain dengan lekukan-lekukan yang nyaman sehingga mudah untuk dapat kalian genggam.

Desain lekukan tersebut akan sangat berguna secara jangka waktu yang lama. Sehingga saat bayi telah beranjak batita, kalian akan bisa mengajarinya untuk menyisir rambutnya sendiri. Tentunya kegiatan ini akan sangat membantu bayi meningkatkan kemampuan motoriknya bukan?

Karena untuk memilih produk sisir untuk bayi tak hanya harus memperhatikan desain dan bentuk saja. Namun juga fitur dan fungsinya yang pas untuk si buah hati.

Dan yang paling penting produk tersebut harus terbuat dari bahan aman dan kualitas premium agar menjamin kenyamanan saat si bayi menggunakannya. Semoga rekomendasi sisir bayi di atas membuat kalian tak bingung lagi memilih merek dan tipe sisir bayi ya.