Rekomendasi.co – Bau tubuh yang harum merupakan impian bagi semua kalangan. Terutama bagi seorang pria, tentunya membutuhkan rekomendasi parfum tahan lama pria berikut ini untuk menemukan parfum dengan aroma yang tepat dan sesuai dengan aktivitas.
Tubuh yang wangi dan beraroma sudah menjadi kebutuhan penting, bahkan oleh pria sekalipun. Tidak heran apabila saat ini ada produsen parfum yang berlomba-lomba untuk mengeluarkan produk parfum pria yang berkelas dan segar.
Rekomendasi Parfum Tahan Lama Pria
Baik produsen parfum lokal maupun luar negeri tentunya tidak mau kalah untuk memproduksi jenis parfum sesuai dengan kebutuhan pria. Karena pastinya pria punya banyak aktivitas dan membutuhkan aroma parfum yang lebih kuat agar tetap segar sepanjang hari.
-
ADIDAS Ice Dive Eau De Toilette
Merupakan parfum rancangan dari Philippe Bousseton, sehingga menjadikannya sebagai salah satu produk yang laris di dunia. Parfum ini punya aroma kayu yang sangat maskulin, elegan, tidak terlalu menohok di hidung, serta kalem.
Terbuat dari campuran bahan seperti lavender, daun mint, bergamot, sandalwood, geranium, patchouli, serta musk. Dengan paduan formula yang sesuai, parfum ini memiliki aroma khas yang pastinya wangi dan segar.
-
Implora Parfum Luminor Man
Ingin mencari parfum pria yang awet dan tahan lama, maka Implora Parfum Luminor Man pilihannya. Parfum pria ini lebih sangat cocok untuk kalangan laki-laki usia remaja hingga pertengahan usia 20 tahun. Hadir dengan kemasan wadah kaca yang tampak lebih mewah dan elegan.
Bicara soal aromanya, parfum ini memiliki aroma yang wangi dan menyegarkan. Dan bisa bertahan sepanjang hari tak peduli seberat apapun aktivitas yang kalian jalani. Parfum ini mengusung aroma yang berasal dari buah citrus yang punya ciri khas manis dan kalem.
-
Kahf Revered Oud Eau De Toilette
Hadir dalam jenis aroma berupa mawar, lemon, amber, gourmand, vanilla, musk, serta agarwood. Hal ini membuat Kahf Revered Oud Eau De Toilette menjadi salah satu parfum favorit bagi banyak pria. Parfum ini punya aroma yang kalem dan terkesan tradisional.
Sensasi kesegaran alam yang alami dan manis, membuat parfum ini menjadi andalan bagi para pria untuk menemani aktivitasnya sepanjang hari. Karena kesegaran parfum yang awet dan tahan lama hingga 12 jam, sejak semprotan pertama kali.
-
Calvin Klein Eternity Man EDP
Meski masih terbilang baru, tetapi Calvin Klein Eternity Man EDP sudah menjadi terkenal di kalangan para pria maskulin yang ingin segar dari pagi hingga petang. Wanginya yang tidak terlalu mencolok, segar, manis, namun tetap kalem menjadikan produk parfum ini menjadi favorit bagi banyak pria di dunia.
Termasuk dalam golongan parfum pria yang tahan lama, wanginya dapat bertahan hingga lebih dari 6 jam. Wangi aroma parfum ini berasal dari cypress, geranium, nutmeg, lavender hingga ambergris.
-
Larive Extreme Story EDT
Larive Extreme Story EDT adalah jawaban bagi semua pria yang membutuhkan parfum yang punya aroma segar dan tahan hingga seharian. Harganya tidak terlalu mahal, walaupun memiliki aroma yang berkelas.
Dengan parfum ini kalian akan bisa merasakan kekuatan aroma wangi patchouli yang akan memberikan kesan maskulin. Dan pastinya bisa memberikan kesegaran dari pagi hingga malam hari.
Untuk harga sendiri, parfum ini terbilang lebih murah dan ekonomis daripada produk parfum lain yang kami bahas di atas. Sehingga lebih ramah di kantong dan bisa kalian coba ya.
Itulah rekomendasi parfum tahan lama pria yang bisa kalian jadikan referensi saat akan membeli parfum sesuai dengan kebutuhan. Agar tetap segar sepanjang hari dan meningkatkan rasa percaya diri.