Rekomendasi.co – Rekomendasi parabola terbaik berikut ini pastinya akan berguna untuk kalian karena sekarang layanan TV analog sudah tidak tersedia lagi. Untuk itu, jika kamu sedang mencari receiver parabola terbaik.
Tidak hanya asal membeli yang terbaik saja, kalian juga harus membeli parabola dengan fungsi dan spesifikasi yang cocok dan sesuai dengan kebutuhan.
Rekomendasi Parabola Terbaik
Beberapa brand receiver pada umumnya sudah bekerja sama dengan perusahaan provider televisi berlangganan. Namun ada juga yang bersifat lepasan atau receiver non rekomendasi.
Nah, berikut ini adalah rekomendasi parabola terbaik yang bisa jadi referensi:
-
Nex Parabola
Untuk pembelian paket Next Parabola Garuda G2 berwarna hitam, sudah akan langsung mendapatkan 1 receiver Nect Parabola Garuda. Lalu ada 1 remote contro, 1 kabel RCA, manual book hingga kartu garansi dan 2 baterai AAA untuk remotenya.
Dengan harga sekitar Rp 280 ribu saja, kalian tidak hanya akan mendapatkan receiver yang berkualitas. Namun juga menyediakan beberapa layanan televisi di dalamnya.
-
K-Vision
Berikutnya ada K-Vision yang masuk ke dalam daftar parabola terbaik yang harus kalian pertimbangkan. Karena bisa mempermudah untuk mengakses tontonan yang pastinya bisa memberikan tontonan yang lebih beragam daripada menggunakan receiver non rekomendasi.
Tak hanya terbaik, C-2000 juga sudah memiliki dukungan port HDMI yang bisa membuat tampilan layar TV LED milik kalian menjadi lebih jernih.
Untuk harga sendiri, parabola ini juga cukup terjangkau karena berbanderol dengan harga kisaran Rp 300 ribuan saja.
Dengan harga tersebut, kalian tidak hanya bisa mendapatkan parabola terbaik saja. Namun juga tidak perlu melakukan aktivasi mesin. Kalian bahkan hanya perlu melakukan informasi aktivasi sebelum barang tiba di rumah. Sehingga akan lebih mudah bagi pemula.
-
Receiver Parabola Tanaka
Jika kalian tidak memiliki jaringan atau koneksi WiFi di tumah, maka parabola dari Tanaka ini bisa menjadi salah satu pilihan yang paling tepat. Karena mesin yang satu ini bisa bekerja dengan menggunakan bantuan dari modem 3G. Dan sudah memiliki port stik Nintendo yang bisa kalian gunakan untuk bermain game.
Namun tentu untuk menggunakan kalian membutuhkan stick game yang terjual secara terpisah ya.
Untuk harga sendiri, parabola ini berbanderol dengan harga yang cukup terjangkau yakni berkisar Rp 200 ribu.
-
Visat
Berikutnya ada HD Q1 ultimate yang merupakan keluaran dari Visat. Dan menjadi salah satu jenis receiver non rekomendasi namun memiliki banyak kelebihan. Salah satu di sisi ketahanan yang terbilang bodinya lebih tahan banting serta bisa menghantarkan panas dengan lebih baik.
Dengan harga mulai dari Rp 122 ribu saja, kalian bisa mendapatkan paket receiver Visat, remote dan baterai A3, buku panduan, kabel RCA hingga kartu garansi.
-
Skybox
Rekomendasi yang terakhir ini terbilang cukup menarik untuk kalian perhatikan. Karena Skybox A-1 Combo ini mempunyai banyak sekali keuntungan. Salah satunya adalah kemudahan yang mereka tawarkan sehingga kalian bisa menggunakan parabola dengan mudah anti ribet.
Jika kamu membeli parabola ini, maka kamu bisa memperoleh 2 fungsi sekaligus, yakni DVB-S2 dengan Parabola. Sedangkan DVB-T2 menggunakan antena dengan UHF. Sehingga kalian bisa menggunakan versi antena biasa. Selain itu juga bisa menggunakan antena parabola tanpa harus menggantinya.
Untuk harganya sendiri cukup terjangkau yakni hanya dengan kisaran Rp 400 hingga 600 ribu saja. Kalian sudah bisa mendapatkan gambar dengan teknologi MPEG 4 HD DVB-S2 yang lebih jernih.
Itulah beberapa rekomendasi parabola terbaik yang bisa kalian jadikan rujukan untuk membeli parabola karena sekarang teknologi TV Analog sudah tidak tersedia lagi.