Rekomendasi.co – Jogja merupakan salah satu daerah istimewa yang memiliki daya tarik di segala bidang, salah satunya kuliner. Nah, bagi kalian yang berencana liburan ke Jogja dan hendak mencicipi kulinernya, berikut kami berikan rekomendasi makanan murah di Jogja dengan cita rasa yang nikmat.
5 Rekomendasi Makanan Murah di Jogja
Sebagai salah satu destinasi wisata domestik dan mancanegara terbaik, Jogja menyuguhkan berbagai referensi tempat tempat dengan harga variatif dan pastinya murah. Penasaran, tempat makan mana sajakah itu? Yuk, simak!
1. Gudeg Yu Djum Wijilan 167
Rekomendasi pertama yaitu Gudeg Yu Djum Wijilan 167. Tempat makan satu ini sudah melegenda sejak tahun 1951 dengan lokasi yang tidak berubah. Meskipun tempatnya kecil, tempat makan ini menyediakan menu gudeg terlengkap.
Bagi kalian yang belum pernah mencicipi Gudeg, jangan sampai melewatkan kuliner khas Jogja ini di Gudeg Yu Djum Wijilan 167. Tersedia berbagai macam lauk, seperti suwir ayam hingga ati ampela. Ada juga menu gudeg saja, krecek saja, dan paket gudeg krecek lengkap dengan ayam utuh satu ekor.
Mengingat tempatnya yang tidak terlalu luas dan parkiran mobil di bahu jalan, maka kami rekomendasikan untuk pesan takeaway saja. Apalagi bagi kalian yang membawa anak-anak ke sini.
2. Rumah Makan Gudeg Pawon
Selain Gudeg Yu Djum, Jogja juga memiliki alternatif tempat makan gudeg ternikmat dan murah di Rumah Makan Gudeg Pawon. Hanya saja, tempat makan ini memiliki jam buka malam setelah jam 21.00 WIB dan akan habis sebelum tengah malam.
Sesuai namanya, para pengunjung yang datang ke rumah makan ini akan langsung makan gudeg dari pawon (dapurnya). Cita rasa gudegnya sangat khas dengan alas daun sehingga menambah rasanya jauh lebih sedap.
3. Ayam Geprek Bu Rum 1
Pilihan menu favorit lainnya yaitu ayam geprek. Kalian bisa menemukan menu ayam geprek ternikmat di Warung Makan Ayam Geprek Bu Rum 1. Disini, kalian hanya akan menemukan satu menu saja yaitu ayam geprek dengan 100 level pedas.
Lokasinya sangat strategis dan mudah diakses. Tidak hanya terjangkau, kalian juga bebas mengambil nasi sendiri sesuai porsi masing-masing.
4. Bong Kopitown
Ingin merasakan suasana berbeda saat makan seperti di dalam penjara? Di Bong Kopitown tempatnya. Disini, kalian bisa mendapatkan pengalaman makan seperti di dalam penjara dengan waitress seperti sipir penjara.
Bong Kopitown menyediakan menu utama berupa rice bowl dengan porsi pas. Jadi, tidak akan membuat kalian kekenyangan. Lokasinya sangat strategis, mudah dijangkau, dan buka hingga tengah malam. Harganya pun sangat terjangkau sehingga menjadi favorit anak-anak muda.
5. Oseng-oseng Mercon Bu Narti
Terakhir, ada tempat makan yang hanya buka setelah Magrib atau jam 18.00 yaitu Oseng-oseng Mercon Bu Narti. Meskipun buka di sore hari, namun kuliner ini akan habis sebelum tengah malam.
Bagi kalian yang menyukai rasa pedas dan benar-benar asli dari cabai, patut coba menu kuliner oseng-oseng mercon disini. Tersedia juga menu pendukung lainnya, seperti ayam, bebek, hingga burung dara yang diolah secara digoreng maupun bakar. Tidak hanya enak, tapi juga murah.
Dan pastinya kuliner ini sangat cocok bagi kalian para pecinta makanan pedas. Karena sesuai dengan namanya, kuliner ini menggunakan banyak sekali cabai untuk membuat sensasi pedas yang meledak seperti petasan di mulut.
Nah, itulah 5 rekomendasi makanan murah di Jogja dengan cita rasa yang nikmat. Bagi kalian yang pernah singgah ke Jogja, sudahkah mencicipi menu-menu kuliner pilihan di atas? Jika sudah, bagaimana menurut pendapat kalian? Benar-benar lezat, bukan?